Usai didukung pelajar Surabaya maju Pilwali, advokat muda Richard Handiwiyanto mendampingi Kaesang jalan-jalan

oleh -65 Dilihat
Ketum PSI Kaesang Pangarep (keempat dari kanan) dan Richard Handiwiyanto (kedua dari kiri) bersama kader PSI lainnya saat berada di Bebek Palupi, Rungkut, Surabaya. Foto: ist

SURABAYATERKINI.COM: Usai mendapat dukungan dari para pelajar yang tergabung dalam Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI), advokat muda Richard Handiwiyanto mengawal Ketua Umum PSI (Partai Solidaritas Indonesia) Kaesang Pangarep untuk kulineran di Kota Surabaya.

Kedatangan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini langsung disambut hangat oleh para kader, termasuk Ketua DPW PSI Aan Rochayanto dan advokat muda Richard Handiwiyanto.

Dalam kesempatan tersebut, Richard yang sebelumnya digadang-gadang untuk maju dalam kontestasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Surabaya oleh Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI) tentunya turut mendampingi Kaesang untuk kulineran di Surabaya.

Dengan suasana keakraban, Kaesang bersama Richard dan para kader PSI lainnya langsung menuju nasi Bebek legendaris yang terletak di Surabaya Selatan, yaitu Bebek Palupi.

Bebek Palupi merupakan salah satu kuliner yang masuk rekomendasi kuliner ter-enak di Surabaya. Berada di kawasan Rungkut, Bebek Palupi sudah berdiri sejak tahun 1996.

Di tempat ini, rombongan Ketum PSI Kaesang tidak hanya menikmati menu Bebek saja. Melainkan juga mencicipi menu lain, yaitu ayam goreng, pecel lele, dan sambelan Ikan Mujair.

Setelah menikmati kuliner dan menyapa para pengunjung, yang notabene kalangan muda, Richard bersama para kader PSI mengajak rombongan Kaesang kembali menuju tengah Kota Surabaya.

Namun di tengah kota pun lagi-lagi Ketum Partai yang digawangi oleh kaum muda itu menjajal kuliner yang juga merakyat di Surabaya. Yakni, “Pentol Goyang Lidah Cempaka” yang paling terkenal di kawasan Embong Kaliasin. Dan tak lupa, di tempat ini mereka juga berbincang-bincang dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi.

Dalam kesempatan itu, Richard Handiwiyanto berharap, PSI akan semakin populer di kalangan anak-anak muda. Pasalnya, kata dia, anak muda adalah poros bangsa. “Dan anak muda adalah energi yang cukup besar untuk membangun bangsa ini,” ujar Wakil Ketua Bidang Hukum PSI Surabaya ini.

Sementara, ketika disinggung soal dukungan Pelajar Solidaritas Indonesia agar dirinya maju dalam Pilwali Surabaya, Richard mengaku sangat terharu. Namun Richard memastikan akan menerima amanat itu dan segera mendaftarkan diri untuk maju dalam kontestasi Pilwali Surabaya.

“Saya sangat terharu, dan sangat berterimakasih atas dukungan tersebut. Dan saya juga berharap, anak-anak muda tidak takut untuk berpolitik. Karena saya yakin, anak-anak muda juga punya ide-ide yang cukup brilian untuk menyelesaikan tantangan ke depandepan,” paparnya.

Seperti diketahui, sehari sebelum kedatangan Ketum PSI Kaesang Pangarep ke Surabaya, advokat muda Richard Handiwiyanto telah didapuk sebagai tokoh representataif kawula muda.

Bahkan, kalangan muda yang tergabung dalam Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI) mendorong Richard Handiwiyanto untuk maju dalam kontestasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Surabaya mendatang.

PSI menilai, Richard adalah sosok advokat muda yang cukup bisa mengerti keinginan anak-anak muda Generation Zoomer atau GenZ hingga millenial. Hal itu dikatakan Ketua PSI Dion Marcellino.

Kata Dion, kepemimpinan Surabaya saat ini masih belum bisa memahami tantangan zaman.

“Pemimpin itu harus paham tantangan zaman, era digital adalah era yang akan dihadapi oleh milenial dan Gen Z. Namun kami tidak melihat Poltical Will dari Walikota saat ini untuk menjawab tantangan zaman,” kata Dion saat acara Kopdarsus yang dihadiri pelajar SMA/K Negeri serta Swasta se-Surabaya.

Menurut Dion, Surabaya merupakan kota besar. Bahkan, Surabaya nyaris sama dengan Solo. Sehingga, pemimpinannya harus juga memikirkan generasi muda agar tumbuh dan berkembang.

“Surabaya sebagai Kota Metropolis kalah dengan Solo yang memiliki Solo Techno Park, di mana Mas Gibran memberi ruang mengembangkan potensi anak muda dibidang Cyber Security, Coding, Gamers, Marketplace maupun coding,” kata Dion lagi.

Dion menjelaskan, generasi muda di Surabaya mempunyai potensi cukup tinggi untuk memimpin dan mendulang suara.

“Hari ini dibelahan dunia, orang sudah bertransaksi menggunakan Crypto, kita mengurus UMKM belum tuntas. Oleh karenanya dalam KOPDARSUS ini kami menampung aspirasi para pelajar, gen Z dan milenial yang secara DPT Pemilu pemegang suara terbanyak sekitar 52 persen,” papar dia.

Untuk itu, PSI telah sepakat untuk mendukung Richard Handiwiyanto untuk maju dalam Pilwali Surabaya mendatang.

“Kami memutuskan mendukung anak muda melalui sosok Bro Richard Handiwiyanto, maju dalam Pilkada Surabaya,” tandasnya.

Dion memaparkan, Richard Handiwiyanto merupakan sosok yang pantas mempresentasikan keinginan anak-anak muda, khususnya para Pelajar.

“Bro Richard adalah presentasi dari anak muda yang profesional (Advokat), intektual dan memahami situasi kekinian Gen Z dan Milenial. Kami mengusulkan agar Surabaya ke depan memiliki Surabaya Techno and Culture Centre sbg wadah meningkatkan kesiapan anak muda di dunia digital, Artificial Intelegensia, block chain, web3 serta kebudayaan agar kita tidak kehilangan jati diri sebagai anak bangsa,” ungkapnya.

“Kami berharap partai-partai mendengar suara dan aspirasi kami. Kami tidak mau hanya dijadikan objek politik kekuasaan semata,” tambahnya. (Her)

Visited 5 times, 1 visit(s) today

No More Posts Available.

No more pages to load.